photo anigif2.gif

07/08/11

Jilbab Cantik , Kenapa tidak..?

Jilbab merupakan aksesoris wanita yang mulai menarik perhatian. Jika kita juga  pintar merias, wajah akan terlihat Segar dan menarik. 

Ingin terlihat cantik dan fresh sepanjang hari dengan hijab? Berikut tipsnya:

1. Wajah
Salah satu keuntungan menggunakan hijab atau kerudung adalah pipi chubby atau bentuk rahang yang keras dapat tertutupi dengan sempurna. Wajah pun dapat terlihat lebih tirus. Untuk menjaga kelembabannya, jangan lupa untuk menggunakan pelembab atau tabir surya.

Untuk riasan sehari-hari,kita memerlukan loose powder senanda warna kulit agar kecantikan terlihat alami dan natural. Gunakan blush on pink atau peach untuk memberi sentuhan segar.

Untuk riasan di malam hari, Kita tambahkan shading agar pipi Anda tidak terlihat terlalu chubby. Shading juga berfungsi untuk melembutkan rahang kita sehingga kontur wajah terlihat lebih feminin.

Kita dapat menggunakan foundation yang berbentuk stick yang berwarna lebih gelap dari kulit pada rahang dan area di bawah tulang pipi. Lalu, baurkan dengan jari agar terlihat natural. Selesaikan dengan loose powder.

Pastikan wajah tidak ternoda minyak berlebih, agar penampilan terlihat fresh setiap saat dengan hijab.

2. Alis
Memiliki alis yang rapih sangat penting, apalagi jika kita menggunakan jilbab. Alis yang tidak rapi akan membuat wajah kita terlihat pucat atau bahkan kusam. Karakter wajah cantik tidak akan keluar dengan alis yang tidak rapih, apalagi jika alis kita bukan termasuk alis yang tebal.

Rapihkan alis setiap dua minggu sekali atau sebulan sekali dengan pisau cukur, kalau perlu kita bisa melakukannya di salon langganan . Setelah rapih, percantik dengan pensil alis atau dengan maskara hitam agar terlihat lebih natural.

3. Warna riasan
Siapa bilang kita tidak dapat memainkan warna riasan jika menggunakan jilbab? Justru kita dituntut untuk kreatif dalam memainkan make up agar penampilan terlihat beda. Apalagi, jika kita akan menggunakan kerudung dan pakaian warna-warna cerah. 

kita juga dapat bermain dengan riasan mata. Namun perlu dicatat, jika kita telah bermain di motif atau desain kerudung yang kita gunakan, gunakan warna natural untuk tata rias.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Masa sih cuma baca2 dooang..Kasih Komen lho.....hehe...

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Artikel Menarik lain